Banyaknya keluhan tentang tayangan televisi yang ada saat ini menjadi salah satu motivasi seseorang memasang TV kabel. Memang, peran televisi bagi wawasan masyarakat sangatlah penting. Terlebih lagi ketika memperhatikan hiburan yang tepat untuk anak-anak dirumah. Keluhan yang ada saat ini meresahkan banyaknya tayangan yang kurang mendidik dan maraknya tayangan gosip yang minim dengan manfaat.
Memilih TV berlangganan sebagai media tayangan yang menghibur dan mengedukasi lebih banyak dilakukan. Karena dengan pilihan channel TV satelite memungkinkan kita memilih ragam tayangan yang lebih terarah. Dalam satu channel biasanya mengangkat satu topik saja. Tidak seperti tayangan channel TV lokal, satu televisi bisa beragam acaranya. Dan ini yang menyebabkan para orang tua sulit memilih tayangan untuk anak.
MNC Sky Vision adalah bentuk baru dari Indovision, Oke vision dan Top TV. Penggabungan menjadi satu nama ini untuk meningkatkan pelayanan kepada pengguna. Baik untuk pengguna lama maupun pengguna baru. Dengan melebur menjadi satu, akan lebih memudahkan pelanggan baru untuk memilih jenis layanan apa yang diinginkan.
MNC Sky Vision terdiri dari 5 pilihan paket yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan keluarga. Paket tersebut terdiri dari:
- Paket Super Galaxy
- Paket Galaxy
- Paket Venus
- Paket Gold
- Paket Silver