Daftar Isi
Pemahaman open rate dalam email marketing
Sebelum saya mulai membahas cara menambahkan emoji pada judul email. Sebaiknya kita bahas dulu apa pengaruhnya emoji terhadap keberhasilan email marketing. Salah satu faktor tingginya open rate adalah judul email.
Dan pernahkah Anda menerima email yang pada bagian judulnya terdapat emoji atau emoticon? Kemudian tanpa disadari Anda jadi penasaran untuk membuka email tersebut. Itu sebagai gambaran mengapa emoticon pada judul email dapat mempengaruhi open rate.
Open rate adalah perbandingan antara jumlah orang yang membuka email Anda dengan yang tidak dalam sekali broadcast.
Dalam email marketing, open rate bisa menjadi salah satu indikator keberhasilan proses marketing. Banyak para pelaku email marketing yang tidak memperhatikan dengan baik bagaimana cara menulis judul email agar performa open rate tetap baik.
Email bisa disebut sebagai induknya internet. Hampir semua platform internet memerlukan email untuk penggunaannya. Sebut saja Facebook misalnya, Anda harus registrasi saat membuat akun dengan menggunakan email. Maka, dapat dipastikan hampir seluruh netizen yang aktif di internet memiliki akun email.
Oleh sebab itu sangatlah wajar jika banyak pebisnis online yang masih memperioritaskan aktivitas marketing mereka melalui email. Meskipun sebagian lainnya mungkin sudah meninggalkan email marketing dengan alasan sudah ketinggalan jaman.
Faktor yang meningkatkan open rate dalam email marketing.
Saya ingin mengatakan bahwa menambahkan emoji pada judul email bukanlah satu-satunya penentu tingginya open rate. Setidaknya ada beberapa faktor yang membuat open rate email broadcast berada pada angka standar, yaitu:
1. Personalisasi
2. Judul
3. Segmentasi penerima email
4. Waktu pengiriman
Keempat point diatas memberikan pengaruh yang sangat besar terhadap open rate. Namun kali ini saya hanya akan membahas bagaimana membuat judul email menarik orang untuk membuka email Anda. Sesuai dengan judul artikel ini, saya berfikir salah satunya dapat dilakukan dengan menambahkan icon emoji.
Bagaimana cara menambahkan emoji pada judul email?
Jangan sampai salah memilih kode emoji untuk diletakkan pada judul email. Karena jika Anda salah, emoticon yang tampil justru malah berbentuk kotak-kotak. Tidak sesuai dengan apa yang Anda harapkan pada saat memasukkan kode emoji tersebut.
Pastikan terlebih dahulu di platform apa email Anda akan dibuka oleh si penerima. Anda bisa memilih berbagai emoji dari web emojipedia.org
Berikut ini adalah panduan lengkapnya
1. Kunjungi halaman https://emojipedia.org
Anda akan melihat tampilan beranda seperti ini.
2. Anda bisa melakukan pencarian melalui kotak yang ada, atau dengan menelusui berdasarkan kategori untuk memudahkan mencari emoji yang Anda inginkan.
3. Misalkan Anda memilih Simley & People, lalu di sub kategori memilih Grinning Face, maka tampilannya akan seperti ini. Cara copy paste emoji tinggal klik tombol copy, kemudian paste di kolom judul email yang akan Anda kirimkan.
Ya, hanya semudah itu menambahkan emoji.
Namun ada catatan lainnya yang perlu juga untuk Anda perhatikan.
Memilih emoji yang dapat menarik perhatian seseorang ketika menerima notifikasi email masuk. Emoji tersebut haruslah memiliki kontras warna yang mencolok, sebagai efek stopping power dan grab attention.
Saya seringkali memilih untuk menggunakan emoji “fire” pada judul email, karena hasil riset saya ketika menggunakan emoji ini, open rate mengalami peningkatan yang cukup signifikan.
Demikianlah tutorial cara menambahkan emoji pada judul email, semoga bisa bermanfaat untuk Anda pelaku email marketing. Peningkatan open rate sangat berpengaruh sebagai tolok ukur keberhasilan marketing. Semakin besar open rate, maka semakin besar pula kemungkinan pesan email dibaca, dan seiring dengan hal tersebut semakin tinggi juga keberhasilan tujuan email marketing Anda.