Visi Bisnis |
Daftar Isi
3 Alasan Mengapa Anda Harus Memiliki Visi Bisnis
Saat ini disekitar kita mulai bermunculan para pengusaha atau pebisnis muda yang memutuskan untuk berwirausaha. Namun sayangnya, banyak juga pengusaha pemula tersebut yang akhirnya berhenti ditengah perjalanannya dalam merintis usaha.
Salah satunya adalah teman dan sahabat saya sendiri, sebut saja namanya Aldi. Pada awalnya, Aldi adalah seorang marketing di salah satu bank BUMN. Namun karena di sekitar tempat tinggalnya sedang ada proyek pembangunan pabrik baja terbesar se-Asia (Krakatau-Posco), Aldi memutuskan untuk resign dari bank tempat bekerjanya dan memilih membuat CV yang bergerak sebagai kontraktor dan supplier tenaga kerja serta pengadaan bahan pembangunan yang dibutuhkan oleh proyek tersebut.
Akan tetapi setelah berjalan selama kurang lebih 4 bulan sebagai kontraktor, Aldi kembali galau lantaran sepinya permintaan terhadap produk dan jasa CV yang dikelolanya. Akhirnya dia menyerah dan terakhir saya mendengar kabar bahwa Aldi sedang berusaha untuk kembali menjadi karyawan dan mengajukan surat lamaran ke berbagai perusahaan di kotanya.
Kisah diatas kiranya dapat memberikan kita banyak pelajaran berharga. Salah satunya yaitu mengenai pentingnya membuat visi bisnis yang terarah. Karena saya yakin kendala utama yang dihadapi oleh Aldi bukan semata karena sepi order, namun semangat dan daya juangnya yang masih kurang.
Nah, oleh sebab itu sangat penting untuk membuat visi bisnis yang fokus dan terarah untuk mendobrak semangat kita mencapai tujuan dalam berbisnis. Karena mereka yang bertahan dalam bisnis adalah mereka yang memiliki visi yang jelas dalam merintis usaha, dan bukan semata karena uang.
Berikut ini adalah 3 alasan mengapa visi bisnis penting untuk pengusaha.
1. Visi Bisnis Sebagai Pemersatu Arah dan Tujuan
Jika bisnis Anda sudah mempunyai tim, maka dengan adanya visi akan menyatukan arah masing-masing personil dalam menjalankan tugasnya. Bayangkan, jika kita memiliki tim yang se-visi, maka semua komponen SDM akan menjadi solid karena semangatnya yang sama dalam mengejar visi perusahaan.
2. Sebagai Dasar Pengembangan Misi
Dengan adanya visi, ibarat rel yang akan menjadi lajur utama dalam mengembangkan bisnis. Semua tim akan bergerak menuju titik yang sama sehingga percepatan dalam mengembangkan bisnis lebih mudah dilakukan. Dari visi yang ditentukan maka akan muncul misi yang harus dilaksanakan. Ibaratnya, visi adalah titik tujuan yang ingin kita raih, maka misi adalah anak tangganya.
3. Visi Sebagai Pemicu Gairah Bisnis
Visi bisnis akan mencerahkan harapan, dan harapan inilah yang akan memicu gairah dan semangat Anda untuk terus berjuang. Bayangkan jika uang menjadi satu-satunya visi dalam berbisnis maka semua usaha dan kerja keras Anda dalam merintis usaha pasti akan terasa hampa dan melelahkan ketika Anda dibenturkan dengan berbagai rintangan.
Lalu, seperti apa kriteria visi bisnis yang baik?
Ada beberapa point yang bisa Anda perhatikan ketika membuat visi bisnis, diantaranya adalah :
a. Singkat, jelas, fokus dan mencerminkan standar kualitas yang baik
b. Menyatakan cita-cita atau keinginan bisnis anda di masa depan, 5, 10-20 tahun kedepan
c. Realistis dan relevan dengan bidang bisnis anda
d. Dapat diukur tingkat pencapaiannya
e. Atraktif dan inspiratif
f. Mudah diingat dan dipahami
Buatlah visi bisnis yang memuat nilai-nilai kemuliaan dalam jangka pendek dan jangka panjang untuk membuat bisnis Anda lebih terarah dan berkembang. Jangan sampai Anda berbisnis hanya sebatas mencari uang. Banyak perusahaan-perusahaan besar membuat visidengan kalimat-kalimat yang bagus dan menarik, dibingkai dan di tempelkan di tembok kantor mereka. Tujuannya adalah agar semua karyawan mengetahui sedang menuju kemana perjalanan perusahaan tempatnya bekerja.